JS

Kamis, 07 Februari 2013

My History C'ilenk


Sejarah Cilenk

                Awalnya kami tidak saling mengenal, berasal dari keluarga berbeda, berasal dari daerah berbeda dan dengan segala latar belakang yang berbeda". Setelah kelulusan SMP entah takdir atau bukan kami memilih SMA yang sama, yaitu di salah satu Sekolah Menengah Atas yang berada di Bandung. kami berkumpul di satu kelas yaitu X-5, saling tidak kenal dan tidak pernah bertegur sapa .
            Tetapi setelah waktu berjalan sekian lama kami bisa saling mengenal satu sama lain walaupun proses pengenalan kami agak terbilang cukup lama dan sulit, wajar saja regenerasi dari SMP ke SMA. Setelah kami mulai akrab satu sama lain kami pun akhir nya berteman dan membangun sebuah pertemanan yang baik. Pada suatu hari setelah sepulang sekolah kami berencana untuk mengunjungi komplek batu nunggal yang berada di daerah buah batu.
            Hampir setiap hari setelah sepulang sekolah kami selalu mengunjungi tempat tersebut. Pada awalnya kami hanya berbincang biasa bercanda gurau dan melakukan aktifitas anak SMA untuk menghilangkan rasa lelah karna kesibukan dari aktivitas sekolah seperti pada umumnya, di sebuah warung yang berada di daerah batu nunggal dekat dengan pintu masuk. Di warung itulah kami berkumpul. Pada suatu hari kami merasa kurang puas hanya dengan dengan mengobrol dan bercanda saja lalu pada saat itu kami mulai berbincang mengenai sepeda motor dari situ kami selalu membicarakan sepeda motor di setiap hari nya.
Seiringnya waktu bergulir, tepatnya di hari Rabu, 09 September 2009 / (09-09-2009), salah satu teman kami mengusulkan untuk membuat sebuah komunitas motor. Di saat itu kami semua merasa senang mendengar hal itu, karena sebelumnya kami belum pernah bergabung atau membuat komunitas motor. Setelah kami memperbincangkan usul tersebut mulai dari Nama Komunitas , Visi & Misi Komunitas , Lambang dan semua yang kami pikirkan bersama .
Sampai pada akhirnya kami mendapatkan sebuah ide. Yaitu membuat Nama Komunitas dan lahirlah sebuah Nama C’ILENK SPEED COMMUNITY”, untuk nama komunitas kami ,walaupun ada salah satu dari teman kami yang banyak mengusulkan Nama. Tapi, Nama inilah yang dengan tidak sengaja kami setujui. Ada alasan kenapa C’ILENK menjadi Nama Komunitas kami, karena sebelumnya motor kami hanyalah sebuah motor biasa dengan mesin standar dan juga harga standar pula.
Bisa di bilang motor kami semua hanyalah motor banci (banci kalenk)  yang tidak dilirik oleh orang-orang, tapi itu bukan menjadi hambatan kami untuk membuat sebuah komunitas. Karena kekeluargaan , solidaritas , kebersamaan lah yang kami butuhkan untuk komunitas kami, bukan dengan merk atau kecepatan motor yang kami punya .
Setelah nama C’ILENK terbentuk kami menjadi sering kopdar di salah satu warung Batununggal yang kami sering sebut dengan WABAH atau WARUNG ABAH karena panggilan akrab bapak yang berjualan di sana . aktivitas C’ILENK ialah berkumpul satu sama lain mulai dari bercerita, bercanda, mensetting motor, tukar pendapat, memecahkan masalah yang rekan kami hadapi dan aktifitas lainnya. Lama kelamaan C’ILENK mulai dikenal di batununggal, entah apa yg mereka lihat dari kami, karena kami hanyalah orang-orang biasa saja.
Mereka yang melihat kami mulai melakukan pendekatan dengan komunitas kami , ternyata mereka semua tertarik dengan komunitas kami yaitu komunitas C’ILENK, saat kami tanya kenapa ingin bergabung ? mereka menjawab karena kebersamaan dan kekompakan kita yang mereka lihat, dari sinilah komunitas C’ILENK mulai berkembang dan menjadi komunitas yang cukup di segani di wilayah Batununggal, setelah semakin banyak anggota C’ILENK sudah semakin maju terus .